Periodontitis: Penyebab, Gejala, dan Cara Mengobati Radang Gusi yang Bisa Bikin Gigi Tanggal

05 Desember 2025 3 min read

oleh: drg. Indryani Tanuwidjaja, Sp.Perio

Apa Itu Periodontitis?

Periodontitis adalah infeksi serius pada gusi yang menyebabkan kerusakan pada jaringan dan tulang penyangga gigi. Penyakit ini berkembang secara bertahap, dimulai dari penumpukan plak, lapisan lengket berisi sisa makanan dan bakteri. Jika tidak dibersihkan, plak mengeras menjadi karang gigi dan memicu peradangan. Pada tahap lanjut, periodontitis menyebabkan gusi turun, gigi jadi sensitif, hingga gigi goyang.

Penyebab Periodontitis

Penyebab utama periodontitis adalah penumpukan plak dan karang gigi. Bakteri di dalam karang gigi menghasilkan racun yang memicu peradangan gusi. Gusi yang meradang dapat membentuk celah (periodontal pocket), sehingga bakteri masuk lebih dalam dan merusak jaringan penyangga.

Beberapa faktor risiko periodontitis:

  • Kebiasaan sikat gigi yang kurang tepat
  • Tidak rutin periksa dokter gigi
  • Merokok
  • Diabetes yang tidak terkontrol
  • Mulut kering
  • Faktor genetik
     

Gejala Periodontitis yang Harus Diwaspadai

Periodontitis sering berkembang tanpa gejala berat pada awalnya. Namun, ada beberapa tanda yang bisa menjadi alarm bahaya:

  1. Nyeri saat mengunyah
  2. Plak dan karang gigi menumpuk
  3. Gigi tampak renggang
  4. Gusi turun, sehingga gigi terlihat lebih panjang
  5. Gusi merah keunguan, bengkak, dan mudah berdarah
  6. Keluar nanah dari gusi
  7. Gigi goyang atau tanggal
  8. Gigi menjadi lebih sensitif
  9. Bau mulut tidak sedap

Jika Anda mengalami beberapa gejala di atas, segera lakukan pemeriksaan untuk mencegah kerusakan lebih lanjut.

Bahaya Periodontitis Jika Tidak Diobati

Periodontitis yang tidak ditangani dapat menyebabkan:

  • Gusi semakin turun
  • Kerusakan jaringan penyangga gigi
  • Kehilangan tulang rahang
  • Gigi goyang hingga tanggal
  • Abses gusi (kantung nanah)
  • Risiko meningkat terhadap penyakit sistemik seperti penyakit jantung dan diabetes

Penanganan dini dapat menyelamatkan struktur gigi dan mencegah kerusakan permanen.

Cara Mengobati Periodontitis

Pengobatan periodontitis harus dilakukan oleh dokter gigi, terutama spesialis periodonsia (Sp. Perio). Beberapa langkah perawatan:

  1. Scaling dan Root Planing: Membersihkan plak dan karang gigi hingga ke bawah garis gusi.
  2. Perawatan Gusi (Periodontal Treatment): Menghilangkan bakteri pada celah periodontal.
  3. Pemberian obat antibiotik bila diperlukan
  4. Operasi flap atau bone graft pada kasus berat: Dilakukan untuk memperbaiki jaringan dan tulang yang rusak.

Pengobatan harus disesuaikan dengan tingkat keparahan periodontitis.

Kapan Harus ke Dokter?

Anda perlu segera berkonsultasi bila mengalami:

  • gusi yang sering berdarah,
  • gigi terasa renggang,
  • bau mulut tidak hilang,
  • gusi mengeluarkan nanah,
  • atau gigi mulai goyang.

Semakin cepat ditangani, semakin besar peluang mencegah gigi tanggal.

Hubungi Kami

Untuk informasi & buat janji temu Dokter

drg. Indryani Tanuwidjaja, Sp.Perio
Gigi Lihat jadwal
Loading data...